3.2.a.4. Eksplorasi Konsep - Modul 3.2

 Bersama Hati Nurahayu, CGP Angkatan 7 Kabupaten Bandung 

3.2.a.4. Eksplorasi Konsep - Modul 3.2

Moda: Mandiri

Tujuan Pembelajaran Khusus

  1. CGP dapat mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi ekosistem sekolah.
  2. CGP dapat membedakan pendekatan berbasis aset dan pendekatan berbasis masalah.
  3. CGP memahami pengelolaan sumber daya yang ada di sekolahnya dengan menggunakan pendekatan Pengembangan Komunitas berbasis Aset (Asset-Based Community Development/ABCD).
  4. CGP dapat membedakan tujuh aset utama yang dimiliki lingkungan sekolahnya.

Melakukan eksplorasi mandiri dengan menelaah konsep dasar tentang sekolah sebagai ekosistem, Pendekatan Berbasis Kekurangan dan Pendekatan Berbasis Aset, Sejarah Singkat Pendekatan Asset-Based Community Development, dan aset-aset dalam sebuah komunitas. Aktivitas setelah membaca mandiri dilanjutkan dengan berdiskusi bersama dengan CGP lainnya pada Forum Diskusi.

Pertanyaan Pemantik dan Jawaban
1. Apabila kita menganggap sebuah sekolah adalah sebuah ekosistem dengan faktor biotik dan abiotik yang ada di dalamnya, maka  faktor-faktor apa saja yang termasuk dalam kelompok biotik dan abiotik? Jawab: 
Faktor  yang termasuk dalam kelompok Biotik (Faktor benda hidup), yaitu: berupa ada warga sekolah, Tumbuhan sebangai penghasil oksigen dan peneduh.

Faktor  yang termasuk kelompok abiotik (Faktor benda tak hidup), yaitu: berupa  air, sarana internet, keadaan ruang kelas, Lab, perpustakaan  dan tempat lainnya semuanya  apabila nyaman dan  bersih juga teratur akan terdakpatnya ekosistem yang baik.
Berikut sepuluh contoh komponen abiotik di lingkungan sekolah: Gedung sekolah Rak buku Peralatan olahraga Kursi Meja Tanah Pasir Air Peralatan tulis Udara.

2. Bagaimanakah seharusnya seorang kepala sekolah berperan dalam mengelola ekosistem sekolahnya? Jawab:  Pastinya seorang Kepala sekolah dapat melibatkan  warga sekolah dalam memaksimalkan potensi yang harus dikembangkan, memberikan Juknis yang tegas untuk  mengelola bersama  ekosistem sekolah yang ada.

3. Kemampuan apa saja yang harus dimiliki oleh seorang kepala sekolah sebagai pemimpin ekosistem sekolah? 
leader, harus memiliki beberapa kemampuan yang meliputi kemampuan baik dari segi kepribadian, pengetahuan terhadap tenaga kependidikan, visi dan misi sekolah, kemampuan mengambil keputusan dan kemampuan berkomunikasi.

4. Apa yang harus dilakukan oleh seorang kepala sekolah dalam mengelola sumber daya sekolah secara efektif dan efisien?
peran utama kepala sekolah yaitu, sebagai : (1) edukator (pendidik); (2) manajer; (3) administrator; (4) supervisor (penyelia); (5) leader (pemimpin); (6) pencipta iklim kerja; dan (7) wirausahawan. Sekolah/madrasah dituntut memiliki kemandirian untuk mengelola  sarana dan prasarana sekolah/madrasah sesuai kebutuhan dan kemampuan sekolah. Hal ini berdasarkan pada aspirasi dan partisipasi warga sekolah/madrasah yang mengacu pada peraturan dan perundangan-undangan yang berlaku. Dengan demikian kepala sekolah harus mampu melakukan analisis kebutuhan, merencanakan pengadaan, memanfaatkan dan melaukan perawatan sarana dan prasana sekolah. Pengelolaan keuangan sekolah secara transparan, akuntabel, efektif, dan efisien akan menciptakan suasana sekolah yang kondusif  bagi peningkatan kualitas  sekolah.  Suasana  sekolah  yang  demikian  akan  membuat  guru, siswa,  dan  orang  tua  dapat  memberikan  dukungan  dengan  sungguh-sungguh.  Suasana  sekolah  seperti  ini,  akan  mendukung  guru  untuk melakukan inovasi pembelajaran yang pada akhirnya akan mendorong siswa senang belajar selain dapat meningkatkan prestasi siswa. 

5. Seberapa besar dampak sumber daya (fasilitas) yang sekolah miliki untuk memfasilitasi proses pembelajaran murid saat ini? Jelaskan!
Dampak fasilitas yang dimiliki sekolah adalah untuk menunjang program pusat sumber belajar agar kegiatan berjalan efisien, meningkatkan perhatian dan interaksi sesuai kemampan minat siswa, membuat siswa rajin dan tekun sehingga dapat meningkatkan proses pembelajaran sekolah.

6.Sejauh mana sumber daya sekolah yang kita miliki sudah kita gunakan secara efektif untuk mendukung kualitas pembelajaran di sekolah? Jelaskan! 
Dampak fasilitas yang dimiliki sekolah adalah untuk menunjang program pusat sumber belajar agar kegiatan berjalan efisien, meningkatkan perhatian dan interaksi sesuai kemampan minat siswa, membuat siswa rajin dan tekun sehingga dapat meningkatkan proses pembelajaran sekolah.  jadi tergantung bagaimana kita memanfaatkannya.

7. Adakah cara alternatif yang bisa kita lakukan untuk memaksimalkan sumber daya yang sudah ada demi meningkatkan kualitas pembelajaran murid?
membuat  daftar  pemanfaatan dan memberdayakan  atas  sumber daya  yang dimiliki  dari sekolah kita.

8. Sudahkah sekolah memanfaatkan apa yang ada di lingkungan sekitar? Bagaimana pemanfaatannya?sudah memanfaatkannya dari hal yang sederhana, menggunakan lapang sebagai tempat untuk kegiatan belajar dengan menggunakan  media hasil temuan guru berupa samak baca yang sudah digunakan oleh semua mata pelajaran  yang diperlukan siswa untuk mengeksplor siri dengan alam. 

Terimakasih.

Komentar